Suka Makmue-Dermaga Pos. Com” Dalam rangka pengendalian harga barang kebutuhan bahan pokok menjelang pertengahan Ramadhan 1446 H 2025 Masehi Pemerintah kebupaten Nagan Raya melalui Dinas perindustrian perdagangan dan koprasi mengelar pasar murah di desa Karang Anyer kecamatan Darul Makmur ” Kamis 20 Maret 2025
Menurut Kadis Perindustrian, Perdagangan Koprasi kabupaten Nagan Raya Samsuar , S,E., M. Si melalui Kasi Perlindungan Konsumen Alamsyah,S. Sos menyebutkan kegiatan ini merupakan salah satu langkah intervensi dari pemerintah kabupaten Nagan Raya tujuannya untuk menstabilkan harga kebutuhan bahan pokok di tengah masyarakat di bulan Ramadhan 1446 Hijriyah 2025 Masehi” Ujarnya
Dia juga menyampaikan, dalam pasar murah ini masyarakat berkesempatan mendapatkan kupon potongan, dengan harapan dapat membantu masyarakat memperoleh bahan pokok lebih murah, paket yang kita sediakan sebanyak 350 paket untuk wilayah kecamatan Darul Makmur Makmur ” Terangnya
Adapun bahan pokok yang disediakan di pasar murah ini diantaranya :
1. Beras / 10 Kg, Rp. 115000
2. Gula pasir/ 2 Kg, Rp. 28,000
3. Minyak Makan/ 2 Liter, Rp.24,000
4. Telor/ 1 papan Rp.33,000
5. Tepung Terigu/ 2 Kg Rp.20,000
6. Sirup Kurnia/ 2 Botol. Rp 36, 000
Total Rp 266,000.
Pasar murah ini juga melibatkan pelaku usaha mikro kecil dan menengah ( UMKM) yang merupakan binaan dinas Perindustrian, Perdagangan dan koprasi kabupaten Nagan Raya” Tutup Kasi perlindungan konsumen Alamsyah ,S. Sos saat di konfirmasi di sela- sela tengah kegiatan pasar murah.
Editor : Ainon